Rabu, 21 Desember 2016

JANGAN BERAMBISI 
MENJADI PEMIMPIM
AGAR ANDA TIDAK BERSEDIH

Seorang salih pun berkata pada anaknya, wahai anakku! Jangan menjadi kepala. Sesungguhnya kepala sering mengalami kesakitan.
Artinya, jangan anda terlalu berambisi ingin menjadi pemimpin. Sesungguhnya seluruh pandangan tertuju kepada orang yang menjadi pemimpin. Dia hampir tidak pernah merasakan ketenteraman karena banyak kritikan, gosip, dan celaan.
Saya mengetahui bahwa kedudukan itu adalah syahwat dalam hati sebagian manusia. Akan tetapi, kedudukan itu memiliki pajak yang mahal, dan seorang manusia harus membayarnya setiap saat dengan darah, daging, istirahat, tidur, dan pendengarannya.
Muslim meriwayatkan bahwa Nabi SAW. Bersabda, wahai Abu Dzar! Saya melihatmu lemah. Saya mencintaimu sebagaimana saya mencintai diri-ku. Janganlah engkau memimpin dua manusia dan janganlah engkau menjadi wali yatim.
Diriwayatkan Muslim Nabi SAW bersabda, wahai Abu Dzar! Sesungguhnya engkau adalah orang yang lemah, sesungguhnya kepemimpinan itu adalah amanah serta akan jadi penghinaan dan penyesalan pada akhir kiamat, kecuali orang yang mengambilnya dengan hak dan meneunaikan kewajibannya.

Wassalamualaikum Wr. Wb

Tidak ada komentar: